Macam-Macam Cabang Ilmu Biologi Dalam ilmu biologi terdapat banyak cabang dari ilmu biologi, namun apakah kalian semu tau apa saja cabang-cabang yang terdapat dalam dalam ilmu biologi, disini saya akan coba share cabang-cabang elmu biologi,
Berikut ini adalah cabang-cabang dari ilmu biologi :
- Anatomi - adalah ilmu biologi yang mempelajari seluk beluk susunan tubuh makhluk hidup.
- Bakteriologi - adalah ilmu biologi yang mempelajari seluk beluk bakteri dan kehidupannya.
- Botani - adalah ilmu biologi yang mempelajari seluk beluk tumbuhan dan kehidupannya.
- Ekologi - adalah ilmu biologi yang mempelajari seluk beluk makhluk hidup dengan lingkungan alam tempat tinggalnya (habitat).
- Embriologi - adalah ilmu biologi yang mempelajari seluk beluk pengkembangan suatu organisme semenjak berbentuk telur hingga menjadi embrio.
- Entomologi - adalah ilmu biologi yang mempelajari seluk beluk serangga beserta kehidupannya.
- Evolusi - adalah ilmu biologi yang mempelajari seluk beluk perkembangan makhluk hidup mulai dari bentuk yang sederhana hingga yang kompleks.
- Fisiologi - adalah ilmu biologi yang mempelajari seluk beluk proses serta kegiatan yang dilakukan oleh makhluk hidup.
- Genetika - adalah ilmu biologi yang mempelajari seluk beluk penurunan sifat suatu makhluk hidup kepada keturunannya.
- Higien - adalah ilmu biologi yang mempelajari seluk beluk pemeliharaan kesehatan manusia.
- Histologi - adalah ilmu biologi yang mempelajari seluk beluk susunan serta fungsi bagian-bagian yang ada pada jaringan makhluk hidup.
- Mikrobiologi - adalah ilmu biologi yang mempelajari seluk beluk organisme renik (mikro) serta kehidupannya.
- Palaeontologi - adalah ilmu biologi yang mempelajari seluk beluk kehidupan makhluk hidup di masa lalu serta kehidupannya dengan mempelajari fosil yang berasal dari masa lampau.
- Parasitologi - adalah ilmu biologi yang mempelajari seluk beluk parasit, baik pengaruh terhadap makhluk hidup lainnya maupun kehidupannya.
- Sitologi - adalah ilmu biologi yang mempelajari seluk beluk susunan serta fungsi bagian-bagian yang ada pada sel makhluk hidup.
- Virologi - adalah ilmu biologi yang mempelajari seluk beluk virus, baik pengaruh terhadap makhluk hidup lainnya maupun kehidupannya.
- Zoologi - adalah ilmu biologi yang mempelajari seluk beluk hewan serta kehidupannya.
Cukup banyak kan cabang ilmu biologi di atas, jika anda mungkin ada yg ingi mempelajari salah satu cabang ilmu biologi diatas hendaknya kita belajar lebih giat agar kelak kita bisa mencapai cita-cita kita semua,, demikian dari saya tentang Macam-Macam Cabang Ilmu Biologi, semoga bermanfaat i=untuk kita semua, amin
TAG : penemu biologi ilmu fisika struktur ilmu biologi manfaat ilmu biologi biologi download sejarah ilmu biologi cabang ilmu biologi dan pengertiannya cabang ilmu biologi dan penjelasannya biologi smp 1 biologi umum biologi reproduksi biologi genetika pengertian biologi biologi smp ilmu biologi biologi kelas 10 semester 1